Cara Menyundul Bola Menggunakan Awalan dan Tidak Menggunakan Awalan - Penjasorkes

BangAldhy- Menyundul Bola Menggunakan Awalan dan Tidak Menggunakan Awalan

Pada pertemuan kali ini kita masuh berjumpa dengan admin yang akan share cara dan teknik dalam menyundul bola dengan menggunakan awalan dan tidak menggunakan awalan, jadi pada materi kali ini akan langsung kita gabung menjadi satu.


Pada permainan sepakbola, menyundul adalh salah satu cara untuk memindahkan bola baik itu untuk mengoper ataupun untuk mencetak gol.

Ada dua jenis menyundul bola, yang pertama yaitu menggunakan awalan dan yang kedua itu tidak menggunakan awalan.

Untuk penjelasannya akan langsung di bawakan d bawah ini, semoga bermanfaat.

Menyundul Bola Menggunakan Awalan
Pada cara pertama yaitu menyundul bola dengan menggunakan awalan ini dengan:
  1. Pertama kita pada posisi berdiri yang seimbang menghadap arah datangnya bola.
  2. Lalu pandangan diarahkan ke datangnya bola.
  3. Dan bergerak mendekati bola setelah berjarak kira-kira satu meter antara kepala dan bola, lalu melompat untuk melakukan sundulan dengan menguatkan leher.
  4. Sundulan bola dilakukan dengan menggunakan dahi. 
  5. Mendarat dengan tumpuan kedua kaki sedikit ditekuk/mengeper dan menjaga keseimbangan supaya tidak terjatuh.
Kesalahan yang biasanya terjadi ketika melakukan sundulan dengan menggunakan walan adalah badan yang kaku dan tidak seimbang lalu pandangan yang tidak mengarah pada bola dan tidak ikut bergerak mendekati bola, dan yang paling fatal adalah bola tidak mengenai kening/dahi.


Menyundul Bola Tanpa Awalan 
Untuk melakukan sundulan dengan tidak menggunakan awalan ini hal yang pertama dilakukan adalah:
  1. Berdiri pada posisi yang seimbang menghadap ke arah datangnya bola.
  2. Kedua kaki dibuka sejajar bahu dan pandangan ke arah datangnya bola.
  3. Kedua lengan terbuka ke samping tetapi tetap rileks.
  4. Bergerak mendekati bola dan lakukan sundulan dengan menguatkan leher.
  5. Sundulan bola dilakukan dengan menggunakan dahi.
Pada cara sundulan tanpa awalan ini hal yang paling sering terjadi kesalahan adalah badan yang kaku dan tidak seimbang, lalu pandangan yang tidak ke arah datangnya bola dan tangan yang tidak rileks.

Nah, itulah bagaimana cara menyundul menggunakan awalan dan tidak menggunakan awalan yang semoga bermanfaat.
Link copied to clipboard.